Selamat, UIN Jakarta Memperoleh Bintang 3 QS Rating


Pertama-tama kita ucapkan selamat buat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang telah meraih penghargaan. Penghargaan ini tidak akan terwujud jika tidak ada kerjasama dan saling mendukung antar civitas akademika. Dengan diberikannya penghargaan tersbut menempatkan UIN Jakarta sebagai universitas yang bergengsi diantara universitas lainnya.

Tidak bisa diremehkan, prestasi ini merupakan ajang bergengsi untuk setiap universitas. Setiap universitas diberikan point-point atas kriteria yang telah ditentukan sebelumnnya. Kemudian dari kriteria tersebut yang sesuai akan dijumlahkan dan disatukan kemudian jadilah beberapa peringkat.

Penghargaan yang telah dicapai UIN Jakarta bukan dari sekala yang kecil seperti provinsi melainkan nasional. Penghargaan yang diraih UIN Jakarta ialah QS World University Rankings.

QS World University Rankings merupakan publikasi tahunan peringkat universitas yang yang dilakukan oleh QS. QS merupakan singkatan dari Quacquarelli Symonds. Kategori peringkat dibagi menjadi QS Rating dan QS Rangking kedua nya memiliki perbedaan nya masing-masing. Perbedaan ini berupa metodologi penelitian. 

QS Rangking menggunakan penilaian dengan mengevaluasi enam kategori utama yaitu faculty/student ratio (20%), academic reputation (40%), citations per faculty (20%), employer reputation (10%), international faculty ratio (5%), dan international student ratio (5%). Sedangkan, QR Rating melihat secara mendalam keunggulan dari sebuah perguruan tinggi dalam beberapa kategori. Kategori tersebut diantaranya fasilitas, program studi, tanggung jawab sosial, dan lainnya.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg_TdvvapRV0AnlDRz2XSSW9MdTumN0nYY-YJPr12cSSuqUW8cF3GIQWOoz-Z4dBoHfDEZFwGJj7dQeC5P7l1FxIFDhhgtZlt11LZBZLlqq_YXKdeYjBw9UOwPvwRnqwfQaEuO5GQnZALo/s400/Selamat-UIN-Jakarta-Memperoleh-Bintang-3-QS-Rating.png

UIN Jakarta sukses meraih prestasi dengan diberikannya bintang tiga dalam kategori QS Rating. Pemberian bintang tiga memberikan jalan bagi UIN Jakarta untuk menjadi perguruan tinggi yang akan dikenal dunia.

Setiap universitas yang dikenal dunia akan menjadikan universitas tersebut mendapat pengakuan sebagai universitas yang mencetak lulusan terbaik. Tidak hanya mencetak lulusan terbaik tetapi peminat untuk menjadi mahasiswa di universitas tersebut akan tinggi. Hal ini menjadi kelebihan yang akan universitas miliki.

Diberikan bintang tiga maka UIN Jakarta setara dengan beberapa perguruan tinggi yang ada di Indonesia yang sama mendapatkan bintang tiga. Berikut adalah perguruan tinggi di Indonesia yang berhasil mendapatkan bintang tiga yang sama dengan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yaitu Universitas Binus, Universitas Telkom, Universitas Sumatera Utara dan masih ada lagi. 

Sebentar lagi tahun 2019, diharapkan dengan bergantinya tahun UIN Syarif Hidayatullah  Jakarta dapat mendapatkan prestasi yang lebih banyak lagi tak lupa civitas akademia tetap mendukung tercapainya prestasi. Mendukung dengan banyak sekali cara seperti menjadi lulusan terbaik, fasilitas universitas yang memadai, dan masih banyak lagi. 



Lebih detailnya dapat mengunjungi link di bawah ini

4 komentar: