Keikutsertaan Perpustakaan UIN Jakarta di Festival Budaya Islam



Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta sudah ada sejak lama dan telah mengalami pergantian nama. Pada tanggal 1 Juni 1957 merupakan hari yang penting karena di tanggal itu UIN Syarif Hidayatullah Jakarta didirikan. 

Tidak hanya tahun berganti namun pergantian nama pun telah dialami. Awal terbentuk bernama Akademi Dinas Ilmu Agama (ADIA) lalu terus berganti nama sampai akhirnya secara resmi menjadi perguruan tinggi dengan nama UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Dengan terus bergantinya nama dan telah banyak pula tahun-tahun yang telah di lewatkan. Pada tahun 2018 UIN Jakarta merayakan ulang tahun (Milad) yang ke 61 yang diselenggarakan oleh bagian kemahasiswaan.

Perayaan ulang tahun diselenggarakan pada tanggal 28 dan 29 Juli 2018, bertempat  di Auditorium Harun Nasution, Aula Student Centre, dan Taman Rektorat UIN. Dihadiri oleh berbagai Mahasiswa, Dosen, dan Karyawan UIN Jakarta yang ikut memeriahkan.

Sebagai universitas yang berwawasan keIslaman, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar maupun acara tetap menerapkan unsur Islam di dalamnya. Hal ini diwujudkan ketika menyelenggarakan ulang tahun (Milad) dengan mengusung Festival Budaya Islam berupa talkshow dengan tema “Menimbang Pembaharuan, Membaca Generasi Baru”. 

Dengan adanya acara Festival Budaya Islam, Pusat Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Pusat Perpustakaan mengambil kesempatan penting untuk memeriahkan dengan membuka stand pameran. Membuka stand pameran dilakukan dalam rangka mempromosikan perpustakaan. 

Kegiatan promosi dengan membuka stand perpustakaan dilakukan dengan membagikan brosur perpustakaan, brosur American Corner, panduan database online, serta panduan perpustakaan. 

Tidak hanya membagikan brosur atau panduan disini pustakawan memberikan informasi terbaru mengenai koleksi dan fasilitas yang didapatkan. Melalui acara ini pula Pusat Perpustakaan UIN Jakarta dapat memamerkan buku-buku dari dosen UIN Jakarta.

Dibukanya stand pameran dapat menjadi ajang promosi bagi perpustakaan. Promosi perpustakaan dianggap hal yang penting sebab masyarakat luas akan mendapatkan banyak informasi mengenai perpustakaan melalui kegiatan ini. 

Adanya stand perpustakaan tidak hanya memeriahkan acara ulang tahun tetapi dapat menambah pengetahuan civitas akademika dan dapat meningkatkan lagi pengunjung perpustakaan. Promosi secara langsung akan menjadi nilai tambah bagi pengunjung, mereka akan mudah bertanya leluasa dibanding dengan menggunakan media sosial.

Selama ini UIN Syarif Hidayatullah Jakarta telah melakukan promosi dengan banyak cara selain membuka stan pameran, perpustakaan juga melakukan promosi di media sosial. Selama ini telah melakukan kegiatan promosi termasuk di media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, bahkan Youtube. Semua akun media sosial dalam rangka promosi terus di kelola sampai saat ini.

Mempromosikan merupakan suatu kegiatan yang amat penting. Keuntungan yang didapat dalam melakukan promosi salah satunya di perpustakaan ialah menambah pengunjung, memberitahukan kelebihan dari perpustakaan, pemustaka dapat bertanya langsung mengenai perpustakaan dan masih banyak lagi.

Melakukan promosi pun harus tepat seperti dengan membuka stan di suatu kegiatan, promosi di media sosial, dan lain sebagainya. Cukup sekian semoga informasinya bermanfaat.

Lebih detailnya dapat mengunjungi link di bawah ini

6 komentar:

  1. Wihh kegiatannya berfaedah 👍

    BalasHapus
  2. SAMSUNGBOLA Merupakan Agen Judi Bola Yang sudah berdiri sejak tahun 2008 yang sudah pasti Kami Agen Berpengalaman dan Aman. SBOBET, MAXBET, LIVE CASINO & SABUNG AYAM.

    KELEBIHAN BERGABUNG BERSAMA SAMSUNGBOLA:
    - Minimal deposit Rp 25.000
    - Minimal Withdraw Rp 25.000
    - Proses Deposit & Withdraw Tercepat 3 - 5 Menit
    - Custumer Service Yang Ramah & Profesional
    - Membantu Segala Kesulitan Member Dalam Taruhan
    - Disuport Oleh Bank: BCA, BNI, BRI, CIMB, DANAMON, MANDIRI
    - Menjamin Taruhan Anda Aman
    - Menang Berapapun Dibayar

    * P R O M O C A S I N O *

    TERBANG GRATIS DI ASIA
    3 WISATA POPULER DI ASIA : INDONESIA (BALI), MALAYSIA (KUALA LUMPUR) DAN SINGAPORE (CHANGI BAY)


    Anda dapat melakukan registrasi, deposit, withdraw dan penarikan dana seperti Sportsbook, Online Casino, & Sabung Ayam dengan Mudah dan Cepat Melalui Costumer Servise Kami Yang Ramah & Online 24Jam:

    * BBM : 2BDE2AE5
    * BBM Android: D88381A1
    * Whatsapp : +62 852-8060-7548
    * Line : samsungbola128

    BalasHapus